FMPP Banjarharjo Salurkan Bantuan dari Donatur ATS GKB

Banjarharjo (fmppbrebeskab.com)- Tetap semangat bersekolah dan jangan membolos, karena masa depan kalian ada ditangan kalian sendiri. Jangan pernah berputus asa, jalan panjang masih menanti, jadilah siswa yang membanggakan orang tua, sekolah dan daerah. Ada 59 pelajar di wilayah kami, tidak masuk list penerima dana GKB, karena tidak masuk entry data, namun pihak FMPP Kecamatan harus berpikir bagaimana caranya agar ada dukungan terhadap tadinya ATS kemudian tetap terbiayai, maka salah satunya melalui bantuan sosial bidang pendidikan dari para agniya.

Ungkap Ketua Forum Masyarakat Peduli Pendidikan (FMPP) Kecamatan Banjarharjo Herwanto saat menyerahkan bantuan dari donatur melalui FMPP Kabupaten Brebes di beberapa sekolah di kecamatan Banjarharjo. Sabtu (26/1).

Herwanto menambahkan yang mendapat bantuan dari donatur adalah anak-anak yang kami masukkan kesekolah beberapa bulan lalu. “Alhamdulillah ada donatur yang dengan ikhlas mendermakan sebagian rezekinya untuk keberlanjutan anak-anak dari keluarga kurang mampu. Kami dari FMPP Kecamatan Banjarharjo akan terus berupaya semaksimal mungkin agar anak-anak itu tetap bisa bersekolah,” tambahnya.

Hak untuk mendapatkan pendidikan bagi anak menjadi kewajiban kita semua, baik sektor pemerintah, sektor swasta serta masyarakat. Dan pemerintah desa melalui alokasi dana desa juga harus dimaksimalkan agar nasib generasi penerus bangsa ini bisa terpenuhi, imbuh Herwanto.

Salah satu anak yang mendapatkan bantuan Candra dari MTs Al Ikhlas Pende Banjarharjo menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada para donatur.

“Terimakasih Bapak dan Ibu donatur yang sudah dengan tulus ikhlas membantu kami. Semoga amal ibadah panjenengan semua mendapat balasan dari Allah. Dan kami akan terus bersemangat sekolah,” ungkapnya.

Ada 28 siswa yang mendapatkan bantuan, masing-masing siswa mendapat Rp.500ribu yang dananya digunakan untuk keperluan pendidikan. Rincian adalah Mts Al Ikhlas Pende sebanyak 17 siswa, Mts Al Hidayah 1 siswa, SMP NU Hasyim Asy’ari 1 siswa, Mts Hidayatul Ummah 8 siswa dan 1 siswa dari SMP N 4 Banjarharjo. (Her)

Bagikan ke :